Selasa, 31 Agustus 2010

Rencana-rencana yang belum juga terlaksana

Ternyata konsisten berkarya itu tidak semudah yang dibayangkan. banyak sekali hambatannya. jadi cita-cita saya untuk bikin home industry itu nampaknya masih lama sekali tercapainya :'(

Untuk boneka nusantara saja yang kelihatannya sederhana saya masih bermasalah dalam mendapatkan bahan baku. Awalnya saya belanja melalui internet. Simple sih, cepet dan ngga buang waktu. Tapi ternyata warna kain yang datang itu tidak sama persis dengan yang terlihat di website. Saya memang maklum. Tapi saya kecewa juga karena perbedaan kombinasi warna mempengaruhi kualitas boneka. Setelah kehabisan bahan dan pembuaan boneka menjadi terhambat, saya berniat membeli lagi bahan2 secara langsung di pasar. tapi lagi2 itu hanya memperlambat proses pembuatan karena saya tidak pernah punya waktu untuk ke pasar :D. akhirnya saya terpaksa belanja online lagi dengan konsekwensi tadi.

Sementara itu, ide yang saya dapat dari internet untuk membuat Tote Bag dari Celana Jeans bekas belum juga terlaksana. lagi2 kendala material dan waktu.

Ide-ide yang banyak bermunculan jadi mubazir dan setelah selang beberapa waktu, Lupa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar